Selasa, 26 Mei 2015

Landasan Terbang Paralayang / Gantole Wonogiri

Sip lah malam ini mau cerita dikit soal "main - main" kemarin. Setelah capek, riweh, jatuh bangun ngurusin lomba, pengen refreshing. Ke yang deket- deket aja, tapi view nya kece. Finally, mutusin ke Wonogiri nih, dadakan ceritanya, ngajak adik sama anak. Yah, berjuang dulu ngajakin anak yang awalnya sama sekali ga mau diajak main. Setelah seribu rayuan diajukan, akhirnya mau juga diajak jalan.
Yes, berangkat dari rumah setengah 3 sore, niatnya mau nyari sunset kece, perjalanan ternyata agak lama juga. Jam 4 baru nyampe di lokasi. Dengan medan yang lumayan ekstrim. Tempat tujuan aku adalah landasan terbang untuk gantole ataupun paralayang. Standarnya udah internasional, sih. Beberapa tahun lalu pernah ada even internasional di sini.
Nah, landasan ini ni ada 2, dengan lokasi yang tidak terlalu jauh, katakanlah sakah satu landasan di bawah satunya lagi di atas. Landasan yang bawah cukup standar, samping pemakaman. Tapi view dari sini juga lumayan bagus, bisa ngeliat Wonogiri dari atas juga. Tapi yang mau aku bahas di sini adalah landasan yang satunya, yang letaknya lebih ke atas lagi. Yah, karena memang letaknya di bukit, jadi jalanannya lumayan ekstrim. Dengan banyak tikungan dan tanjakan yang bikin suara mesin jadi "menderu". Ahahahaha. Tapi memang impas kalo sudah sampe di atas, setelah kendaraan di parkir, kita harus naik lagi, menapaki anak tangga. Ya, landasan ini dibangun (kalo menurutku sih ) macam tabung, dengan tangga melingkar di tepiannya. Kalo yang bawa anak - anak harus ekstra hati - hati, karena letaknya yang tinggi, dan pegangan tangganya mempunyai celah - celah yang besar. Mungkin memang dimaksudkan hanya untuk orang dewasa, kali, ya.
Sampainya di atas, ada semacam lapangan, dengan landasan miring di sebelah selatan. Nah, di tepiannya ini ni biasanya yang dipake buat nongkrong.



View nya keren !

Kemarin ternyata jadi hari keberuntunganku ni, karena pas banget ada klub paralayang ( entah dari mana ) yang latihan di sini. Jadi, sambil nunggu sunset, sambil liat mereka latihan.


Nah, ini adik sama anakku yang ikut jalan - jalan :)

Nah, di sebelah barat dari tempat ini, ada deretan bukit, yang jadi kece ketika sore datang, dengan matahari yang masih berada di atas nya, dengan di kelilingi awan - awan mendung. Sorenay mendadak jadi syahdu #eaaaaaaa.

Keren, kan :D

Matahari di atas bukit




Di arah tenggara  landasan, di kejauhannya yang nampak adalah Waduk Gajah Mungkur.Yang dari atas sini keliatan kaya lautan. Asli, keren banget.
Abaikan orangnya, fokus ke background nya :p


Setelah dapet foto - foto yang, yah ( menurutku yang bukan fotografer ) okelah, lagi pula udah sore, kita pulang. Nah, sebenernya ada beberapa spot keren di sepanjang jalan yang sip buat ambil foto. Sayangnya, aku cuma sempat ambil foto di salah satu tempat aja, karena salah satu tempat yang keren lagi ni, dipake buat selfie sepasang muda mudi. Hahahahaha. Nah, tempat yang sempet aku samperinnya, sebuah jalan dari batuan, tapi dulu sepertinya pernah di aspal, karena ada bekas aspal di sana. Di mana tepiannya adalah pohon - pohon tinggi ( meskipun ga besar ) tapi ( yah ) cukup rimbun, di mana kalo kita berada di tengahnya, kaya ada di dalam hutan. O iya, jalanan ini ni, dekat sama gapura masuk, yang otomatis dekat pula dengan jalan raya, jalur utama Wonogiri -  Pracimantoro.


Yes, sepertinya itu dulu yang bisa aku bagi. Next, masih nyari tempat - tempat deket sini yang kece. Yang bakalan aku share juga.

Minggu, 24 Mei 2015

Kontemplasi

Saudaraku ...

Kadang - Kadang sahabat yang suka traktir kita makan,
Bukan kerana mereka berkelebihan
Tapi karena mereka meletakkan persahabatan melebihi uang ...

Kadang - kadang sahabat yang rajin bekerja
Bukan karena mereka sok pandai
Tapi karena memahami akan tanggung jawab ...

Kadang - kadang yang memohon maaf dulu setelah pertengkaran
Bukan karena mereka salah
Tapi karena mereka menghargai orang di sekeliling mereka ...

Kadang - kadang yang suka membantu kita
Bukan kerana mereka berhutang apa - apa
Tapi karena mereka lihat kita sebagai seorang sahabat ...

Kadang - kadang sahabat atau saudara yang selalu SMS dan WA Anda
Bukan kerana mereka ga ada kerjaan
Tapi karena mereka INGAT PADA ANDA ...

Satu hari, kita semua akan terpisah
Kita akan terkenang obrolan dan impian yang pernah ada

Hari berganti hari, bulan, tahun, hingga hubungan ini menjadi asing ...

Satu hari, anak - anak kita akan melihat foto - foto kita dan bertanya
" Siapa mereka semua itu? "

Dan kita tersenyum dengan air mata yang tidak kelihatan
Karena hati ini terusik dengan kata yang sayu
Lalu berkata ...
"DENGAN MEREKALAH ADA HARI YANG PALING INDAH DALAM HIDUP SAYA"

"TERIMA KASIH SAUDARAKU ... "

- Ustadz Badru Salam -